Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

KERAJAAN TARUMANEGARA

Daftar Isi [Tampilkan]

Letak kerajaan Tarumanegara berada di Jawa Barat di antara tiga daerah, Karawang – Jakarta – Bogor. Peninggalannya ada tujuh prasasti berhuruf Pallawa berbahasa Sansekerta, tidak berangka tahun, dilihat dari langgam hurufnya atau bentuk huruf prasasti tersebut ditulis kurang lebih pada abad V M. 

Sumbernya berasal dari prasasti dan berita dari luar negeri, terutama dari China. Nama ketujuh prasasti tersebut adalah: Prasasti Ciaruteun, Prasasti Kebon Kopi, Prasasti Jambu, Prasasti Tugu, Prasasti Lebak, Prasasti Pasir Awi, dan Prasasti Muara Cianten.

Di samping Prasasti tersebut juga ada berita Cina yang menggambarkan keadaan wilayah nusantara. Berita ini berasal dari musafir Cina yaitu Fa-Hein. Berita Cina menyebutkan adanya kerajaan bernama To-Lo-Mo, kerajaan ini beberapa kali mengirim utusan ke Cina. Berdasarkan sumber-sumber mengenai kerajaan Taruma tersebut, dapat diketahui bagamana keadaan:

  1. Pemerintahan dan kehidupan masyarakat
    1. Kerajaan Taruma yang berkembang lebih kurang pada abad V M
    2. Rajanya yang terkenal adalah Raja Purnawarman
    3. Penganut agama Hindu aliran Vaisnawa
    4. Memerintah dalam waktu cukup lama yang disebutkan
    5. Terkenal sebagai raja yang dekat dengan Brahmana dan memikirkan kepentingan rakyat (penggalian Sungai Gomati).
  2. Segi sosial : kehidupan rakyatnya aman dan tentram
  3. Segi ekonomi : pertanian merupakan mata pencarian yang pokok
  4. Perdagangan berkembang pula, sudah mengenal penanggalan (tanggal 8 paro petheng bulan palguna sampai tanggal 13 paro terang bulan Caitra)
  5. Perekonomian maju, raja memberikan sedekah 1.000 ekor lembu pada para Brahmana.